Rapat Dosen: Persiapan Perkuliahan Semester Genab Tahun 2023/2024

(UNIVA MEDAN, 2 Februari/2024)

Menghadapi semester genap tahun ajaran akademik 2023/2024, segenap civitas akademika Fakultas Agama Islam Universitas AL Wahsliyah Medan, melangsungkan Rapat Dosen. Tujuan dari penyelenggaraan agenda tersebut secara spesifik berkaiatan dengan urgensi memastikan kegiatan mahasiswa yang lebih baik. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor UNIVA Medan, Prof. H.M. Jamil, MA,. Kegiatan dilaksanakan pada hari Sabtu, 2 Februari 2024, bertempat di Aula Universitas Al Wahsliyah Medan.

Turut serta menghadiri dalam rapat gabungan ini, seluruh dosen homebase tiap Prodi Fakultas Agama Islam Universitas Al Wahsliyah Medan. Diawali dengan muqadimah dan pengarahan secara langsung oleh Rektor UNIVA Medan, rapat berlangsung secara kondusif dan khidmat. Dapat disepakati bahwa seluruh elemen akademik yang ada menghendaki hal yang sama, yaitu perbaikan dalam ruang lingkup penyediaan fasilitas pembelajaran yang mendukung semua agenda akademik bagi mahasiswa. Hal tersebut tentu demi menjaga stabilitas perkembangan ekosistem edukasional yang terjadi.

 

 

Beberapa hal yang menjadi perhatian utama dalam rapat gabungan ini antara lain; terkait dengan penyusunan jadwal perkuliahan yang kemungkinan besar akan diusahakan untuk komposisi pembelajaran luringnya lebih maksimal, pembagian bobot tanggung jawab pengajar juga dibahas secara konkret, tak lupa reminder terkait dengan fungsi dan tujuan prioritas tiap Prodi yang harus senantiasa mempertimbangkan kemudahan bagi mahasiswa dalam melangsungkan kegiatan belajar mengajar dan pembagian ruang kelas yang baru.

 

Scroll to Top