LEMBAGA MINAT & BAKAT

Selain memiliki BEM dan HMJ, FAI UNIVA Medan juga memiliki Lembaga Minat Bakat yang menaungi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). UKM merupakan club ekstrakurikuler yang berfungsi sebagai wadah mahasiswa untuk mempelajari dan mengeksplor banyak hal baru serta meningkatkan kemampuan dalam bidang yang diinginkan. UKM hampir sama dengan ekstrakulikuler yang ada saat SMA. Terkadang di dalam departemen atau institusi juga terdapat club tempat mahasiswa bisa mengeksplor minat dan hobinya, misalnya di Departemen Dakwah yang memiliki membahas kajian rutin kitab kuning atau kitab lainnya.

Di awal menjadi mahasiswa, akan diadakan UKM Expo, dalam acara ini, semua UKM dan Organisasi HMJ atau BEM di UNIVA akan melakukan ekshibisi dan pengenalan UKM serta organisasi kepada mahasiswa baru. Dalam momen ini juga terdapat rekrutmen anggota baru UKM, khususnya untuk mahasiswa baru UNIVA Medan sehingga momen ini bisa menjadi sarana tepat untuk bergabung bersama UKM dan organisasi yang diinginkan. Terdapat 38 UKM di ITS saat ini. Dari semua UKM di ITS, ada beberapa UKM yang memerlukan seleksi untuk menjadi anggota. Kadang seleksi yang dilakukan cukup ketat, sehingga mahasiswa disarankan mencari info sebanyaknya mengenai UKM dan organisasi yang diinginkan dan mengikuti UKM Expo untuk bertanya.

Berikut adalah pengelompokan UKM dan Organisasi di FAI UNIVA Medan berdasarkan bidangnya:

  • BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa)
  • PALAVA (Pecinta Alam Mahasiswa UNIVA)
  • NASYID
  • PADUAN Suara
  • Olahraga
  • Tilawatil Quran
  • Dakwah (Kajian Kitab Kuning)
  • Wirausaha Syakir Cake
  • HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan)
  • HIMMAH (Himpunan Mahasiswa Al Washliyah)

 

 

 

Scroll to Top